dia sepertimu

kau seperti dia

kini kutemukanmu dalam dirinya 

dirinya mampu memahamiku

secangkir teh, adalah salah satu bukti

tatapannya pun berbeda

dia sepertimu

aku merindukanmu

namun dapat terobati olehnya

baru tersadar

setelah cukup lama mengenal

aku ingin menyimpannya sendiri

cukup aku saja yang merasakan

aku tak mau dia terlibat

karna aku tak mau dia menjauh

secangkir teh, sudah menjelaskan

namun, aku tak ingin gegabah

mungkin hanya perasaanku saja

tetap saja kuharap dia mengerti

aku dan dia pernah menjadi kita

ketika kita bersama 

7-04-2016

 

Komentar